SOCMED BARU 2013 Buatan Indonesia (Homyline.com)


Bismillahhirrahmanirrahim ...


Hello semua, lama saya gak update blog ini, udah berjamur nampaknya, hehe, tapi yang punyanya sih tetep ganteng ..
haha (narsis dikit yee.....)

Bukan karena apa dan mengapa saya posting lagi, tapi cuma mau mengapresiasi satu hasil karya baru kreasi anak bangsa di bidang teknologi informasi (IT). Gak akan banyak basa-basi yang ujung-ujungnya basi beneran, saya mau share ciptaan mereka yang berupa situs jejaring sosial atau yg bahasa kerennya Social Media (Socmed), dan yang pertama lounching di tahun 2013 ini.

Saat ini memang sudah banyak situs jejaring sisoal lokal lain yang melenggang di dunia maya, namun menyadari hal itu, mereka tidak halnya urung menciptakan karyanya, mereka tetap mambuat situs jejaring sosial tersebut, dengan tujuan menciptakan masyarakan indonesia menggunakan & mencintai produk indonesia.

Situs baru-baru ini di lounching itu bernama HOMYLINE..

Tampilan Utama Homyline.com


Halaman pertama ketika masuk ke Homyline.com, untuk pengguna baru yang mau bergabung silahkan klik "SIGN UP" yang terletak di pojok kanan atas, kemudian masukan biodata kamu layaknya jejaring sesuai ketentuan yang ada, dalam waktu kurang dari 2 menit akun sudah dapat digunakan, karena homyline membuat segalanya memjadi mudah dimengerti.

Halaman Beranda/Home Homyline.com


Halaman Beranda/Home ini merupakan halaman dimana kamu bisa melihat aktivitas dari semua member yang kamu ikuti (follow). Dengan beberapa trending Fitur di kiri-kanan halaman.

Headline & Hotnews Homyline.com

Headline dan deretan fitur Homyline dengan latar yang mengangkat keberagaman hal yang terdapat di Indonesia, mulai dari seni dan kebudayaan, kuliner, sampai kegiatan-kegiatan di Indonesia yang selalu berganti-ganti setiap beberapa detik.

Selain Headline ada pula "HOT NEWS" atau teks berjalan yang berisi berita-berita yang sedang hangat diperbincangkan public

HOT POLLING & HOT VOICE/MUSIC Homyline.com


Hot Polling: Merupakan Fitur Polling/Vote semua hal yang ingin dipertanyakan kepada publik, misalnya kamu lagi galau antara putus atau lanjut sama pacar, ya minta vote aja sama teman-teman kamu .. 


Halaman Memilih dan Atau Membuat Polling Homyline.com


Hot Voice/Music: Merupakan fitur unggulan yang tidak ada di situs jejaring sosial lainnya. kamu bisa berbagi daftar musik (playlist) musik, bahkan diputar langsung pun bisa.

Halaman Sharing atau upload Voice/Music Homyline.com

Fitur lainnya yaitu HOT Video dan Top Grup (Forum Bebas)


HOT Video: Merupakan fitur yang menampilkan berbagai video yang paling populer yang telah diunggah oleh pengguna dari Youtube, Vimeo atau dari drive komputer pengguna. 


TOP Groups: Merupakan fitur unggulan yang berupa wadah berkumpulnya grup, atau komunitas yang berguna untuk diskusi sesama anggota grup maupun diluar grup.

Homyline pun memberikan wadah untuk para pengusaha memasarkan produknya dan konsumen mencari produk-produk secara online dengan menyediakan fitur Jual/Beli. Yang dapat diakses oleh seluruh pengguna homyline.